Rabu, 02 September 2009

Cara Membuat Album Foto Pada Blogspot Memakai Gadget

Tips cara membuat album foto pada blogspot ini sebenarnya sudah pernah saya berikan beberapa waktu yang lalu disini. Hanya saja posting yang pertama tersebut membahas bagaimana cara membuat slideshow album foto pada blogspot dengan memanfaatkan situs gallery foto yaitu www.slide.com. Untuk mengetahui trik pembuatan album foto di blog tersebut, pembaca boleh membukanya kembali disini. Blogspot sebenarnya menyediakan gadget yang berfungsi untuk membuat slide album foto pada blog kita. Namun, menurut saya gadget ini lebih sederhana jika dibandingkan dengan slideshow yang kita buat dari www.slide.com, sebab tampilan slide foto yang kita dapatkan dari situs www.slide.com tersebut bisa kita customize sesuai kehendak kita mulai dari tipe slide, ukuran, animasi, dan lain-lain. Meskipun demikian, tidak ada salahnya jika kita mencoba gadget slide album foto blogspot ini, sebab kesederhanaan biasanya indentik dengan kemudahan dalam pengaplikasiannya. Berikut langkah-langkah menambah album foto pada blogger:

1. Login pada akun Blogspot Anda
2. Klik link menu Tata Letak pada halaman dasbor. Pastikan Anda berada pada sub tab menu Elemen Halaman
3. Klik link Tambah Gadget pada bagian dimana pembaca ingin memasang slide album foto tersebut
4. Akan muncul window Tambahkan Gadget yang berisi daftar gadget yang bisa kita tambah. Silahkan cari dan pilih gadget Tampilan Slide

5. Berikut pengaturannya:
Judul :
Isi dengan nama slide foto Anda.
Sumber :
* Album Web Picasa. Album ini merupakan album gambar yang telah Anda masukkan pada pada blogspot pembaca misalnya ketika menulis posting. Silahkan klik http://picasaweb.google.com untuk melihat album Anda.
* Flickr. Flickr merupakan situs yang menyediakan tempat menyimpan foto dan video. Untuk mendapatkan layanan ini, silahkan daftar atau login menggunakan Yahoo ID Anda di www.flickr.com.
* Photobucket. Ini hampir sama dengan flickr dimana kita bisa menyimpan foto dan video secara online pada situs tersebut. Untuk mendapatkan layanan ini silahkan register di www.photobucket.com
* Lainnya. Sumber selain yang 3 diatas.
Pilihan :
Memilih apakah berdasarkan kata kunci atau berdasarkan album
Buka link di jendela baru:
Centang jika ingin foto dibuka pada jendela baru ketika diklik
6. Sebagai contoh kita menambah slide foto menggunakan Album Web Picasa
Judul: beri judul slide album
Sumber : pilih "Album Web Picasa".
Pilihan : pilih "Album"
Nama Pengguna : masukkan ID akun Google pembaca. Misalkan akun Google pembaca adalah kampanye@gmail.com, maka isikan "kampanye"
Album : pilih album yang terdapat pada Album Web Picasa Anda. Perlu diperhatikan bahwa album yang muncul pada list tersebut adalah album yang diperuntukkan untuk "Public". Untuk melakukan pengaturan tersebut, silahkan masuk terlebih dahulu pada http://picasaweb.google.com (masuk menggunakan akun Google Anda). Klik tab "My Photos", setelah itu klik album yang ingin Anda atur parameternya.

Klik menu "Edit" kemudian pilih sub menu "Album Properties" sehingga akan muncul jendela "Edit album information".

Lihat dibagian paling bawah, akan ada pilihan "Visibility for this album". Silahkan pilih "Public". Kemudian klik tombol Save changes

7. Pratinjau album akan terlihat pada jendela tambah gadget tersebut.


8. Klik tombol SIMPAN

dan Lihat Hasilnya,,,, Jreng,,Jreng,,

Langkah Menambah Gatget Kalender/ jam pada blog

Sebelumnya anda cari script/ htmlnya untuk kalender/ jam contoh anda bisa kunjungi di www.clocklink.com untuk jam dan www.free-blog-content.com untuk kalender kemudian COPY script kalender yang anda sukai dan ikut petunjuk berikut :

Ikuti Langkah berikut ini ya :
1. Masukin Alamat email account anda berikut passwordnya ok


2. Klik Tataletak/ Layout :


3. Pilih/ Klik Tambah Gadget :


4. Pilih HTML/ Java Script :


5. Masukan tag/ script kalender/jam dll dengan cara copy + paste

6. Klik tombol save

7. lihat Blog/ View Blog

8. Selesai.

Pasang Musik di blog

Untuk para penggemar music dan blogging kali ini aku akan coba menggabungkan kedua hoby itu lho... kok bisa, Maksudnya untuk para Blogger yang suka sama musik, bisa menambahkan Fasilitas Music Player di blognya. Caranya sebagai berikut:
1. Silahkan kunjungi situs ini musik-live.net
2. Kemudian sobat akan menemukan Music player yang keren truzz untuk cara memsang di blog
- Silahkan Copy kode yang ada dibawah skin music player.
- Sign in ke blogger
- Klik menu layout (Tata Letak)
- Klik menu Elemen Halaman
- Klik tulisan Tambahkan sebuah elemen halaman
- Klik tombol TAMBAHKAN KE BLOG di bawah tulisan HTML/JavaScript
- Akan muncul form baru kemudian Pastekan kode kalender yang telah sobat Copy tadi.
- Klik tombol SIMPAN
3. Selesai....
Nb. Katanya Musik-live sudah gak bisa di pasang di blog, Truzzz untuk Alternatif selain musik-live yaitu:
- www.song2play.com
- www.songhere.com
- www.tunefeed.com
- www.iwebmusic.com
Silhkan kunjungi situs diatas terserah sobat.....

Pasang Calender & Jam Pada Blog

Untuk memasang Kalender/ Tanggalan di blog caranya cukup simple dan Trik kali ini kita akan memanfaatkan Situs penyedia Kalender Gratis...... Truz apa donk nama Situsnya??
1. Sebenarnya ada banyak ce situsnya tapi yang menurutku paling banyak dikunjungi adalah href="http://www.free-blog-content.com" <-- silahkan di klik
2. Carilah kalender yang sobat sukai kemudian Copy kode yang ada di bawah gambar kalender itu.
3. Untuk menambahkan ke dalam blog:
- Sign in ke blogger
- Klik menu layout (Tata Letak)
- Klik menu Elemen Halaman
- Klik tulisan Tambahkan sebuah elemen halaman
- Klik tombol TAMBAHKAN KE BLOG di bawah tulisan HTML/JavaScript
- Akan muncul form baru kemudian Pastekan kode kalender yang telah sobat Copy tadi.
- Klik tombol SIMPAN
4. Selesai deh mudahkan......

Untuk memasang Jam di blog seperti ini:
1. Silahkan klik link berikut --> href="http://www.clocklink.com"
2. Jika sudah berada pada situs tersebut, silahkan klik tulisan Want a clock on your Website ?
3. Silahkan anda melihat-lihat dulu model dari jam yang tersedia, yaitu mulai dari Analog, Animal, Animation, dll
4. Jika di rasa sudah menemukan model jam yang anda sukai, klik tulisan View HTML tag yang berada di bawah jam yang anda sukai tadi
5. Klik tombol yang bertuliskan Accept
6. Pilih waktu yang sesuai dengan tempat anda di samping tulisan TimeZone. Contoh : untuk indonesia bagian barat pilih GMT +7:00
7. Set ukuran jam yang anda sukai di samping tulisan size
8. Copy kode HTML yang di berikan pada notepad
9. Paste kode HTML yang di copy tadi pada tempat yang anda inginkan
10. Selesai


Terima kasih buat Kang rohman